Basic Skincare untuk Pemula

Semenjak tertarik merawat kulit wajah dan menobatkan diri sendiri sebagai pemula, aku pun mulai rajin mengunjungi rumah maya beberapa blogger yang banyak mengulas tentang beauty. Salah satunya racunwarnawarni.com yang kalau nggak salah sudah sering kusambangi sejak tiga tahun yang lalu—pada zaman mulai berkenalan dengan lipstik. Dari blog milik Sekararum ini juga akhirnya aku berkenalan dengan … Read more

5 Permasalahan Kulit Wajah pada Perempuan Usia 30-an dan Cara Merawatnya

Permasalahan kulit perempuan usia 30

Masih urusan kulit wajah, kali ini aku ingin berbagi beberapa permasalahan kulit wajah pada perempuan usia 30-an seperti yang sekarang sedang kualami. Bagi sebagian perempuan—yang sudah lebih awal melakukan perawatan wajah—memang permasalahan seperti ini bisa saja diminimalisir. Misalnya jika sejak usia 20-an kalian telah menggunakan sunscreen, pelembab serta melakukan ritual cleansing secara rutin dengan produk … Read more

Review Safi Age Defy Gold Water Essence

Tahun 2019 ini aku sedang bersiap memasuki usia cantik. Iya, Mei nanti usiaku sudah berada di pertengahan kepala 3 dan 4, tambah tua euy! Tua memang sudah pasti, tapi boleh dong, menua dengan cantik dan bahagia. Justru harusnya memang seperti itu, kan? Seiring bertambahnya usia, beberapa permasalahan kulit dewasa juga mulai kualami. Selain timbul garis … Read more

Review Safi White Expert Purifying Cleanser- Facial Wash Lembut Mirip Moisturizer

Safi white expert purifying cleanser

Kebetulan facial wash yang biasa kupakai lagi habis dan beberapa toko tempat biasa aku beli lagi out of stock. Kebetulan juga aku lagi penasaran sama rangkaian skin care halal keluaran Safi Research Institute dari Malaysia ini. Sebelumnya sih udah pernah nyobain skin care halal milik brand lokal, sayangnya kurang cocok di kulitku meskipun nggak sedikit … Read more

Momen Terbaik Selama 2018

Tubuhku masih saja merinding, setiap kali DuoNaj memutar rekaman Ratoh Jaroe dari smartphone-ku. Dari sekian banyak video yang kuabadikan pada Opening Ceremony Asian Games 2018 yang lalu, pertunjukan tari Ratoh Jaroe memang paling mampu mencuri perhatian mereka. Menurut keduanya pertunjukkan itu paling menarik, kompak, dan membuat merinding setiap kali menyaksikannya. Jangankan kalian, Naj,  yang hanya … Read more

Nostalgia “Nikah Koboi” A La PakNaj dan BukNaJ – Habis Nikah Besoknya Bhay….

Nikah ala koboi

Gara-gara heboh berita pernikahan Suhay Salim yang dilakukan di KUA— yang cuma bercelana jeans dan pakaian kasual serta tanpa make-up layaknya sepasang muda-mudi yang janjian mau malam mingguan di luar. Eh, lha kok BukNaj jadi kepengin bernostalgia dengan acara nikahan yang digelar delapan tahun silam. Emang sih, nggak ada mirip-miripnya sama cerita Suhay yang langsung … Read more

5 Fakta Seorang Ambivert yang Jarang Diketahui

Fakta seorang ambivert

Emang ada ya mantan extrovert? Ada dong, contohnya ya aku ini, yang dulunya extrovert abis, tapi sekarang jadi agak anteng. Tapi tergantung situasi dan kondisinya sih, intinya sekarang jadi lebih mudah saja shifting dari dua kepribadian ini — extrovert dan introvert. Kalau dulu emang aku sukanya yang ramai-ramai. Pokoknya kalau nggak ramai hidupku serasa hampa … Read more

Ritual Cantik saat Traveling

Tips cantik saat traveling

Perempuan dan keinginan untuk  tampil cantik  memang susah untuk dipisahkan. Tak hanya saat di kantor, menghadiri resepsi, arisan atau berkumpul dengan teman. Rasanya perempuan selalu ingin tampil cantik atau setidaknya enak dipandang. Bahkan saat sedang traveling pun hal seperti ini tetap mendapatkan perhatian, lho. Masalahnya, definisi cantik bisa jadi sangat relatif dan berbeda bagi setiap … Read more

Permasalahan Saat Menyapih Anak

masalah-yang-dihadapi-ibu-saat-menyapih

Dua kali menyusui, ternyata tidak membuat saya bebas dari permasalahan saat menyapih anak. Empat tahun yang lalu, saat menyapih Najwa, bisa dibilang permasalahannya tidak terlalu berarti. Selain karena anaknya lebih mudah disapih dibanding adiknya, Najwa juga sudah mulai mengonsumsi susu botol. Berbeda dengan najib yang full ASi bahkan tidak bisa minum susu dari botol. Pengalaman … Read more

Lika-Liku Menyapih Anak

cerira-lika-liku-menyapih-anak

Pertengahan Februari nanti, genap sebulan Najib disapih. Tepat pada usia 2 tahun 4 bulan, saya dan suami memutuskan untuk menyapihnya secara total. Awalnya sempat ragu karena pernah gagal. Namun alhamdulillah, tampaknya kali ini kami akan berhasil meskipun harus melalui lika-liku menyapih anak. Sebelumnya, saya telah mencoba menyapih Najib dengan cara mengurangi frekuensi pemberian ASI secara … Read more