5 Manfaat Madu Manuka, Efektif Mengatasi Asam Lambung

Belakangan ini, madu Manuka mulai dikenal sebagai salah satu bahan pangan alami yang sangat baik untuk kesehatan dan menjaga daya tahan tubuh. Manfaat madu Manuka sendiri diyakini dapat mengatasi berbagai masalah pencernaan hingga asam lambung. Namun, tahukah kalian apa perbedaan madu organik Manuka dengan madu yang biasa?

Madu Manuka adalah salah satu jenis madu organik yang berasal dari New Zealand. Madu Manuka telah diimpor ke Indonesia dan pada umumnya dijual dengan harga yang lumayan tinggi jika dibandingkan dengan madu biasa.

Secara tekstur, Madu manuka terlihat lebih kental dan berwarna kecoklatan, sehingga sangat berbeda dengan madu organik biasa yang umumnya bening. Madu manuka juga terlihat berwarna lebih gelap dan sedikit keruh, jika melihat sekilas saja, madu Manuka sangat mirip dengan karamel yang biasa digunakan dalam olahan kue atau cemilan.

Manfaat Madu Manuka untuk Kesehatan

Tak heran jika madu impor ini sangat diminati meskipun harganya mahal. Menurut salah satu sumber bacaan kesehatan, madu Manuka memiliki kandungan 4 kali lebih banyak dibandingkan madu organik biasa. Itu sebabnya madu Manuka juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, bahkan disebut-sebut sangat efektif untuk mengatasi masalah asam lambung.

Beberapa manfaat madu organik Manuka, di antaranya:

Manfaat madu organik Manuka untuk asam lambung

1. Mengatasi masalah pencernaan

Madu Manuka mengandung antibiotik sehingga bermanfaat untuk mengatasi penyakit yang disebabkan oleh bakteri. Dalam sebuah penelitian, bakteri yang terdapat dalam lambung yaitu Clostridium bisa dilawan dengan madu Manuka.

Dengan mengonsumsi madu Manuka secara teratur, maka besar kemungkinan masalah pencernaan yang disebabkan oleh bakteri ini dapat teratasi.

2. Manfaat madu Manuka untuk mengatasi resistensi antibiotik

Kondisi ketika seseorang mengonsumsi antibiotik secara berlebihan dan tidak efektifnya manfaat suatu obat biasa dikenal dengan istilah methicillin-resistent Staphylococcus aureus (MRSA).

Kondisi ini menyebabkan bakteri Staph menjadi kebal alias tidak bisa dilawan. Akibatnya, banyak penderita MRSA mengalami infeksi akut dan membutuhkan banyak penanganan medis untuk dapat bertahan hidup.

Kabar baiknya, sebuah penelitian dari Cardiff Metropolitan University di Inggris menemukan bahwa manfaat madu Manuka dapat menurunkan aktivitas gen dalam bakteri MRSA. Hal ini seolah menjadi harapan baru bagi penderita MRSA untuk dapat melanjutkan hidup tanpa ketergantungan medis.

3.  Bantu meringankan masalah akibat luka

Berdasarkan publikasi sebuah jurnal, yaitu Jundishapur Journal of Natural Pharmaceutical Products, manfaat madu Manuka juga dapat mempercepat pemulihan luka. Selain itu, madu Manuka juga efektif mengurangi rasa sakit akibat luka bakar, juga mengatasi peradangan pada kulit penderita luka.

Kandungan antioksidan dalam madu organik Manuka juga bersifat anti-radang dan antibakteri sehingga efektif mencegah infeksi pada penderita luka borok dan bisul.

4. Menyembuhkan masalah gusi dan gigi

Masih berdasarkan penelitian, kali ini School of Dentistry, University of Otago di Selandia Baru menemukan bahwa manfaat madu Manuka dapat membantu menyembuhkan gingivitis dan periodontal.

Penemuan tersebut melaporkan bahwa mengemut atau berkumur madu Manuka dapat mengurangi 35% plak gigi, juga menurunkan 35% area gigi yang berdarah akibat radang gusi.

Madu Manuka mengandung mineral zinc, kalsium, dan juga fosfor sehingga juga sangat berperan dalam pemulihan gigi.

5. Bantu tingkatkan imunitas tubuh

Sifat antibakteri dalam madu Manuka tak hanya bermanfaat untuk mengatasi luka atau infeksi, namun juga dapat menghentikan pertumbuhan bakteri. Selain itu, sebuah data pada 2007 menyebutkan bahwa madu organik dari New Zealand ini memiliki sebuah komponen yang dapat meningkatkan sel-sel imun dalam tubuh.

Penutup

Selain 5 manfaat madu Manuka seperti ulasan di atas, ternyata konsumsi madu Manuka secara teratur juga bermanfaat untuk meningkatkan kualitas tidur seseorang, loh!

Madu Manuka membantu tubuh mengeluarkan glikogen yang sangat dibutuhkan oleh tubuh pada saat tidur. Kamu juga dapat mencampurkan madu Manuka dalam segelas susu dan dikonsumsi sebelum tidur untuk membantu mengeluarkan melatonin pada otak, sehingga tidur lebih nyenyak.

Dengan mendapatkan kualitas tidur yang maik, maka kamu juga dapat terhindar dari berbagai penyakit akibat kekurangan tidur. Seperti, jantung, juga stroke.

Ternyata manfaat madu Manuka untuk kesehatan sangat banyak dan sebanding dengan harganya, kan? Oleh sebab itu, pastikan membeli madu Manuka dari New Zealand yang asli dengan kode UMF melalui aplikasi sesa.id, agar bisa mendapatkan manfaat madu Manuka secara optimal.

 

Aplikasi sesa.id menjual madu manuka asli

Semoga bermanfaat!
Referensi:

Leave a Comment