Resep Ayam Geprek Sambal Korek Ala BukNaj

Sabtu pagi kali ini saya sengaja bermalas-malasan di depan laptop. Setelah blogwalking, balas WA, cek Instagram juga FB. Iseng-iseng saya mampir ke JTT. Kebetulan saya punya tepung kremes dan masih bingung mau bikin apa. Kayaknya sih bakalan enak kalau dipakai untuk goreng ayam, kemudian digeprek sama sambal. Jadilah ayam geprek sambal korek a la BukNaj yang pastinya endolita.

Akhirnya saya pun mencari resep ayam geprek di JTT. By the way, Teman-teman tahu, kan JTT alias Just Try and Taste? Kalau nggak salah, saya mulai follow blog ini sejak tahun 2013. Dulu cuma suka baca-baca saja karena masih minim semangat untuk mempraktikkan resep-resepnya. Tapi sekarang kesempatan mulai ada. Lebih tepatnya kepepet butuh masak buat bekal Najwa. Jadi ambil positifnya saja, kepepet yang jadi kesempatan untuk belajar hal baru.

Resep pertama yang saya coba dari JTT adalah Fudgy Brownies. Saya ingat banget rasanya super nyoklat. Duh, malah jadi kepikiran mau praktik lagi. Setelah itu saya coba membuat Puding Roti Tawar, Nastar juga Putri Salju. Sayangnya, selama ini sifatnya selalu coba-coba sehingga nggak pernah ada greget mendokumentasikannya.
Nah, baru kali ini saya belajar a la food blogger gitu. Mulai tahap awal menyiapkan bahan, saya sudah berniat untuk mendokumentasikannya, itung-itung untuk dokumentasi pribadi saja. Biar nggak lupa kapan pertama kali mencoba resep ini.
Setelah menemukan resep Ayam Geprek di blog JTT, mata saya tak bisa berpaling dari merah cabai yang bertemu dengan ayam goreng yang sepertinya sangat crispy. Wah, kayaknya bakalan sedep untuk menu makan siang. Ditambah lalapan timun, kemangi, kacang panjang dan terong. Pasti tambah segar, pas banget sebagai pengisi perut di tengah cuaca Jakarta yang super panas, begitu batin saya.
Tanpa berpikir panjang, saya pun langsung mematikan laptop, berganti pakaian dan berangkat belanja ke warung dekat rumah. Tujuan utamanya membeli ayam dan lalapan, karena untuk bumbu yang lainnya saya sudah siap di rumah. Etdah gayanya siap, hehehe, karena bumbunya memang minimalis itu sebabnya ready di rumah, yang penting ada tepung kremes untuk ayamnya.
Kali ini saya akan berbagi resep ayam geprek a la BukNaj. Lah! ngapain pakai istilah al a BukNaj? Sederhana saja, karena resep ini sudah saya modifikasi sesuai kemauan saya tapi atas saran si empunya blog juga. Ada beberapa bahan yang saya skip dengan maksud lebih praktis.

Resep Ayam Geprek A La BukNaj

Bahan Utama Ayam Geprek

½ ekor ayam negeri, potong jadi 2 atau 3.

Bumbu dihaluskan

1. 2 bungkus tepung bumbu serbaguna. Di sini saya memakai tepung kremes.
2. Cabai merah keriting sesuaiselera
3. Cabai rawit merah sesuai selera
4. 1 siung bawan putih
5. 2 sendok makan terasi yang sudahdigoreng sangria/ dipanggang
6. Garam secukupnya
7. Gula merah secukupnya.
8. Jeruk nipis
9. Jeruk limau
10. Minyak untuk menggoreng ayam

Bahan pelengkap

1. Sayuran mentah untuk lalap, sesuai selera
2. Nasi putih.

Cara  Memasak Ayam Geprek Sambal Korek 

bahan-ayam-geprek-sambal-korek

1. Cuci bersih ayam negeri yang sudah dipotong menjadi 2 atau 3 bagian. Pada bilasan terakhir, baluri dengan air jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis.

2. Tiriskan ayam dan sisihkan.

3. Siapkan 2 wadah untuk tepung serbaguna atau tepung kremes. 1 wadah untuk adonan atau baluran basah, sedangkan wadah yang lain untuk tepung kering.

tepung-kremesan-untuk-ayam-geprek

4. Tuang adonan atau baluran basah pada ayam, ratakan hingga seluruh bagian ayam tertutup adonan.

5. Gulingkan ayam yang sudah dibaluri dengan adonan basah pada tepung kering.

6. Panaskan minyak goreng, usahakan minyak yang digunakan agak banyak, sehingga ayam terendam dalam penggorengan.
masak-ayam-geprek-sambal-korek
7. Masukkan ayam yang telah dibaluri tepung kremes tadi ke dalam minyak yang sudah panas.
8. Goreng hingga kuning kecoklatan atau sesuai selera. Angkat kemudian tiriskan.
9. Siapkan bahan untuk sambal korek alias sambal plelek kata orang Jawa. Cabai merah keriting, cabai rawit merah, bawang putih, garam, gula merah, terasi. Semuanya dihaluskan dalam cobek.
bumbu-sambal-korek
10. Panaskan kembali minyak bekas menggoreng ayam. Setelah benar-benar panas, ambil sedikit lalu siramkan ke atas sambal korek yang telah halus. Nanti akan terdengar suara cess… Cara ini akan membuat sambal menjadi setengah matang dan aromanya semakin merebak.
11. Ambil ayam yang sudah digoreng, letakkan di atas sambal korek lalu geprek/ penyet hingga ayam tercampur pada sambal.
ayam-geprek-sambal-korek-pedas
12. Selanjutnya hias dengan kemangi dan jeruk limau untuk menambah aroma segar, sekaligus sebagai lalapan. Sedangkan jeruk limau bisa diperas di atas sambal sebelum atau sesudah ayam digeprek.
Gampang banget, kan? Iya, donk karena resep Ayam Geprek Sambal Korek ini sudah benar-benar saya sederhanakan. Penggunaan tepung serbaguna telah memangkas waktu untuk mempersiapkan bumbu halus. Secara otomatis, bahan yang digunakan pun menjadi lebih minimalis.
Saya pribadi lebih suka menggunakan tepung kremes agar menjadi kremesan ayam yang kering. Rasanya berbeda lho, jika menggunakan ayam kremes sebagai bahan utama ayam gepreknya. Selain sensasi pedas dari sambalnya, kriuk-kriuk dari renyak dan gurih kremesannya sangat membangkitkan selera dan bikin pengin nambah lagi dan lagi.
Sedangkan penggunaan jeruk limau,terasi dan gula merah, sifatnya suka-suka saja, sesuai selera masing-masing. Kalau keluarga saya memang terasi minded, jadi susah untuk skip bahan yang ini.
ayam-geprek-sambal-korek-gurih
Hidangan Ayam Geprek Sambal Korek ini sangat cepat disiapkan. Tidak lebih dari 30 menit untuk mengolah hingga menyajikannya di meja makan. Soal rasanya, hem,… mantap! Cocok banget sama lidah kami yang doyan sambal plus lalapan. Ditambah nasi putih hangat, ayam geprek satu cobek langsung kandas, hanya tersisa tulangnya saja.
Nah, Teman-teman ada yang sudah mencoba resep ayam geprek belum? Sekali-kali cobain deh, resep ayam geprek a la BukNaj ini. Kuncinya sih pada tepung kremesnya untuk membuat kremesan yang betul-betul renyah. Untuk bahan yang lainnya, Temen-temen bisa modifikasi sendiri agar menjadi resep a la kalian.
 

17 thoughts on “Resep Ayam Geprek Sambal Korek Ala BukNaj”

  1. Sama..kami juga trasi lovers hihihi:DItu kayaknya uenak yaaa..Baiklah, selama ini ayam geprekku biasa aja, bukan ayam tepung..belom pernah yang model begini bikinnya..Jadi nanti bakal coba..:)

    Reply
  2. ooo pake cabe merah keriting juga ya buat sambelnya. Selama ini saya pakai cabe rawit merah aja.
    Saya baru tahu JTT ini, pertama baca kirain minimarket dekat rumah mbak, mampir mau belanja. Ternyata mampir ke blog

    Reply
  3. Mantap resepnya. Mudah juga dipraktekan. Pandemi gini kangen kulineran di luar rumah tapi pasti ada solusinya yaitu buat sendiri seperti ayam geprek ini hehehe

    Reply

Leave a Comment